Cara Menggunakan Remote AC

Di zaman yang sudah canggih dengan segala fasilitas elektronik yang memadai, perangakat pendingin ruangan atau AC(Air Conditioner) juga merupakan salah satu alat elektronik yang digemari orang-orang untuk memilikinya di dalam rumah. Tapi tidak banyak juga yang tahu cara mengoperasikan secara penuh perangkat AC yang sudah dilengkapi dengan remote pengendali. 

Di sini kami akan membantu Anda untuk mengenali dan memahami berbagai macam tombol remote AC beserta fungsinya untuk memudahkan Anda dalam mengoperasikannya secara penuh:

1. Screen Display

Adalah layar indikasi yang akan menampilkan status AC dalam penggunaannya. Tidak seperti remote TV dan remote lainnya, remote AC menyediakan layar untuk pengguna mengetahui suhu AC yang sudah disetting dan status lainnya seperti mode AC yang sedang dijalani. 

Ada beberapa remote AC yang mematikan layar displaynya ketika AC dalam keadaan mati(off) tapi juga ada beberapa remote AC yang masih menyala menampilkan status AC walau dalam keadaan mati(off).     

2. ON/OFF

Sesuai dengan judulnya dan juga kegunaannya pada setiap alat elektronik lainnya, tombol ini memiliki fungsi sebagai komando untuk menyalakan dan mematikan perangkat AC. Tombol komando dengan dua fungsi ini dikemas dalam sekali tekan secara bergantian, jika AC dalam keadaan mati maka tekan tombol ini untuk menyalakannya, begitu juga sebaliknya. Biasanya ada lampu atau suara indikasi yang akan memberi sinyal apakah AC dalam keadaan mati atau menyala.

Disarankan untuk tidak terlalu sering dalam menyala-matikan mesin AC dikarenakan akan terjadinya kendala pada komando remote AC atau perangkat AC sendiri.  

3. Temperatur

Untuk mendinginkan suhu ruangan maka semakin kecil pula angka yang tertera pada display. Begitu pula sebaliknya. Dalam mengontrol suhu ruangan pada perangkat AC semakin kecil angka yang tertera artinya semakin dingin sementara semakin besar angka yang tertera artinya suhu dingin yang keluar pada perangkat AC juga akan semakin kecil(tidak dingin). 

Suhu untuk mendinginkan ruangan normalnya berkisar antara 16-18C sedangkan suhu yang tidak kentara dinginnya berkisar antara 20-25C. 

4. Timer

Seperti namanya dan fungsinya pada kebanyakan alat elektronik lainnya, timer berfungsi untuk mengontrol waktu penggunaan perangkat AC sesuai keinginan penggunanya. 

Ada kalanya pengguna tidak ingin ruangan bersuhu dingin pada jam jam tertentu seperti waktu subuh yang merupakan waktu terdingin saat menjelang pagi. Pengguna tidak harus repot-repot bangun untuk mematikan perangkat AC, cukup untuk mengatur timer sesuai waktu yang dibutuhkan dan perangkat AC akan mematikan dan menyala kembali seperti yang sudah disetting.

Timer juga sangat cocok untuk pengguna yang menginginkan hemat listrik dalam penggunaan AC, karena pada dasarnya penggunaan perangkat AC juga tidaklah murah. 

5. Mode

Pada perangkat AC split yang terkesan sudah canggih, biasanya terdapat mode yang dibagi menjadi beberapa bagian untuk memudahkan pengguna dalam pemakaian AC. Berikut adalah contoh mode yang paling sering terdapat dalam remote AC,

  • Cool Mode : Komando ini berfungsi untuk membuat udara di ruangan menjadi sangat dingin. Mode ini sangat cocok digunakan untuk ruangan yang sesak karena penuh orang atau dalam ruangan yang mempunyai kapasitas yang luas.
  • ECO Mode : Mode ini biasanya sudah ada pada jenis perangkat AC split baru yang mempunyai fitur eco friendly terutama pada remote AC yang bisa dikendalikan dari smartphone. Eco mode seperti kinerjanya yang eco friendly, bekerja lebih efisien dalam menggunakan kompresor dan kipas AC sehingga trekesan lebih hemat energi walau tetap membuat ruangan dingin seperti biasa. Fitur ini akan mematikan komponen outdoor unit dan lebih mengandalkan penggunaan kipas internal pada kecepatan maksimal.
  • Dry Mode : Komando ini berfungsi untuk mengurangi kelembaban udara dalam ruangan yang dikarenakan oleh kurangnya sirkulasi udara segar. Mode ini lebih berfokus pada mengurangi kelembaban udara ketimbang menjadikan udara menjadi lebih dingin, karena itulah mode ini tidak terlalu berguna jika pengguna hanya ingin mendinginkan udara di dalam ruangan.
  • Fan Mode : Komando ini berfungsi untuk menyalakn kipas internal tanpa menyalakan outdoor unit yang tetap bisa menghasilkan angin sejuk berhembus walau tidak sedingin hembusan AC. Mode ini tidak terlalu berpengaruh untuk mendinginkan ruangan karena hanya menghembuskan angin dari kipas internal.
  • Auto Mode : Komando ini berfungsi untuk mengoperasikan kinerja perangkat AC secara otomatis. Mode ini bertujuan untuk mendinginkan suhu ruangan secara otomatis. Cara kerja mode auto ini adalah dengan membuat perangkat AC mendeteksi suhu ruangan pengguna lalu mengoperasikan perangkat AC untuk menyesuaikan suhu di ruangan dan menjadikannya dingin, ketika dirasanya ruangan mencapai suhu yang diinginkan, perangkat AC akan secara otomatis mati dengan sendirinya sebelum nantinya akan hidup kembali jika suhu ruangan akan berubah menjadi lebih panas.  
6. SWING

Tombol komando ini berfungsi untuk mengganti atau mengatur arah yang perangkat AC hembuskan sesuai keinginan pengguna. Dengan komando ini, hembusan udara dingin yang dikeluarkan AC akan menebar secara menyeluruh dan rata; dapat menyalurkan udara dingin ke atas, ke bawah, ke kanan, dan ke kiri secara bergantian. 

Pada dasarnya semua remote AC tidaklah sama dengan satu dan lainnya. Remote AC menyesuaikan fitur yang ada pada perangkat AC itu sendiri. Ada berbagai macam fitur khusus tergantung pada jenis dan tipe perangkat Ac yang dimiliki. 

Jika dikiranya ada kendala saat melihat tombol pada remote AC yang masih dirasa asing, pengguna bisa menanyakannya langsung pada teknisi kami, [Berkah Tehnik Jogja] yang sudah hapal betul mengenai fitur khusus dan kegunaan berbagai macam jenis dan tipe AC sehingga Anda tidak perlu bingung apalagi sungkan untuk bertanya.

Kejujuran yang kami utamakan. Kualitas prioritas kami demi mencapai kepuasan pelanggan yang maksimal.

Terimakasih sudah berkunjung untuk membaca artikel ini.